Categories: KALTARAPOLITIK

Ketua DPRD Kaltara Hadiri Musda III Partai Golkar Kaltara

TANJUNG SELOR — Ketua DPRD Kaltara, H. Achmad Djufrie, bersama Wakil Ketua DPRD Kaltara, H. Muhammad Nasir menghadiri pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) III Partai Golkar Kaltara.

Dalam forum politik tersebut, keduanya menegaskan pentingnya Musda sebagai ajang konsolidasi strategis untuk memperkuat arah dan soliditas Partai Golkar di Kaltara.

“Musda ini merupakan momentum penting bagi Partai Golkar untuk memantapkan langkah organisasi ke depan, sekaligus menyatukan visi seluruh kader di Kalimantan Utara,” ujar Djufrie.

Menurutnya, dinamika politik yang semakin kompetitif menuntut setiap partai memiliki perencanaan yang matang, termasuk dalam penguatan struktur dan kaderisasi internal. Musda menjadi ruang evaluasi sekaligus penetapan arah pembangunan politik partai agar tetap relevan dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

“Konsolidasi ini penting untuk memastikan mesin partai berjalan optimal, baik di legislatif maupun eksekutif. Golkar harus menjadi kekuatan politik yang hadir dengan gagasan konkret, bukan sekadar simbol,” tegasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kaltara, H. Muhammad Nasir, menilai Musda memiliki peran vital dalam menyusun strategi kerja partai di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Ia berharap hasil Musda dapat memperkuat kontribusi Golkar dalam pembangunan daerah.

“Kami berharap Musda ini menghasilkan keputusan yang solid, struktur yang kuat, serta program kerja yang mampu menjawab tantangan pembangunan Kaltara,” pungkasnya. (ADV)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

1 minggu ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

2 minggu ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

2 minggu ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

2 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

2 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

1 bulan ago