Categories: KALTARAPOLITIK

DPRD Kaltara Dorong Dispora Tambah Anggaran Pembinaan Pemuda dan Mini Soccer

TANJUNG SELOR – DPRD Kaltara mendesak Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltara untuk meningkatkan alokasi anggaran pembinaan pemuda, terutama bagi cabang olahraga yang tengah digandrungi masyarakat seperti mini soccer.

Anggota DPRD Kaltara, Vamelia Ibrahim, menegaskan bahwa dorongan ini muncul karena semakin besarnya minat masyarakat terhadap olahraga tersebut. “Antusiasme masyarakat terhadap mini soccer sangat tinggi, sehingga pengembangannya perlu mendapat perhatian lebih dalam penganggaran Dispora,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa pembinaan atlet dan pengembangan cabang olahraga populer di seluruh kabupaten/kota di Kaltara harus menjadi prioritas. “Kami menilai harus ada fokus yang jelas terhadap pembinaan atlet muda, khususnya di cabor yang saat ini berkembang pesat,” katanya.

Vamelia secara khusus menyoroti perlunya dukungan anggaran yang lebih proporsional agar pembinaan tidak berjalan setengah-setengah. “Mini soccer sedang digandrungi. Karena itu, kebijakan pendanaan harus menyesuaikan kebutuhan lapangan supaya pembinaan lebih maksimal,” tegasnya.

Meski memahami adanya tantangan efisiensi anggaran pada tahun ini, ia berharap Dispora tetap menempatkan pembinaan pemuda sebagai salah satu sektor prioritas. “Kami ingin agar alokasi untuk pembinaan pemuda tidak dikurangi dan justru diperkuat. Ini penting agar anak muda tetap termotivasi untuk berlatih dan berprestasi,” pungkasnya. (adv)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

18 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago