Categories: KALTARA

Benuanta Fest 2K25 Akan Ditutup Penampilan Grup Band Jamrud

TANJUNG SELOR – Pelaksanaan Benuanta Fest 2K25 yang merupakan rangkaian HUT ke-13 Provinsi Kalimantan Utara, pada tahun ini dipusatkan di Kebun Raya Bundayati Tanjung Selor, selama sepekan mulai 8-15 November 2025.

Berbagai gelaran pun tersaji di lokasi acara, yang dapat menampung hingga ribuan masyarakat. Mulai dari pagelaran berbagai etnis yang ada di Kaltara, pameran Pembangunan dari instansi pemerintahan. Baik kabupaten/kota hingga TNI/Polri. Termasuk bagi para pelaku UMKM yang sudah disiapkan tempat.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kaltara Njau Anau mengatakan, memilih di Kebun Raya Bundayati sebagai lokasi Benuanta Fest karena dinilai cukup luas. Bahkan area parkir yang tersedia tidak mengganggu pelaksanaan.

“Selama pelaksanaan Benuanta Fest 2K25 ini, terlihat antusias masyarakat cukup tinggi. Baik yang datang pagi, siang maupun malam hari. Terlihat ramai saat malam hari, begitu padat masyarakat di lokasi acara,” tutur Njau Anau, Kamis (13/11).

Njau juga mengakui, telah menyiapkan lokasi bagi para pelaku UMKM. Upaya ini untuk mendongkrak ekonomi masyarakat. Tak sekadar para pelaku UMKM. Pada pelaksanaan Benuanta Fest 2K25 ini, panitia pun menyiapkan makan gratis pada siang hari pukul 12.00 Wita dan malam hari jam 19.00 Wita.

“Masyarakat bisa mengambil menu apa saja yang sudah disiapkan tanpa membayar alias gratis. Menu yang disiapkan merupakan berbagai kuliner khas Kaltara,” ujarnya.

Pagelaran Benuanta Fest 2K25 ini juga mendatangkan artis ibukota yang tampil pada malam hari. Seperti Mulai Jameela, Drive dan di penghujung kegiatan akan tampil grup band Jamrud.

“Silakan masyarakat datang ke lokasi acara. Masyarakat bisa melihat-lihat stan yang ada dan mendapatkan pelayanan yang dibutuhkan,” pintanya. (*)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

16 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago