Categories: BULUNGAN

BPK Lakukan Pemeriksaan Kinerja Ketahanan Pangan

TANJUNG SELOR – Bupati Bulungan Syarwani S.Pd, M.Si didampingi Sekretaris Daerah H. Risdianto, S.Pi, M.Si serta perangkat daerah terkait mengikuti entry meeting pemeriksaan kinerja pendahuluan tahap I bersama Perwakilan BPK RI Provinsi Kaltara di Ruang Rapat Sekda, Senin (11/8/2025).

Kegiatan ini berisi pemeriksaan kinerja kebijakan dan strategi Pemkab mewujudkan ketahanan pangan tahun 2023 sampai semester I 2025.

Dalam pertemuan dijelaskan, entry meeting ini berisi pengumpulan informasi, mengidentifikasi permasalahan awal hingga menilai kecukupan sistem dan kebijakan untuk mewujudkan ketahanan pangan di Bulungan.

BPK akan melihat kebijakan, program, realisasi dan hasil yang dicapai dalam 2,5 tahun terakhir dalam mewujudkan ketahanan pangan.

Pemeriksaan kinerja juga meliputi dokumen kebijakan/strategi ketahanan pangan yang jelas, terukur dan sesuai regulasi seperti RPJMD, Renstra hingga Rencana Aksi. Kemudian program dan kegiatan yang dilaksanakan untuk mendukung ketersediaan, akses dan stabilitas pangan. Serta pengelolaan anggaran dan sumber daya, maupun kolaborasi antar OPD, dengan provinsi, pusat maupun pihak swasta/masyarakat.

“Ini lebih kepada memeriksa kesiapan dan realisasi program ketahanan pangan yang dicanangkan Pemkab Bulungan tahun 2025,” terang Bupati Bulungan, Syarwani.

Diketahui, Pwmkab Bulungan cukup konsentrasi dalam mendukung program ketahanan pangan yang menjadi konsen dalam nawacita Presiden RI Prabowo Subianto.

Diantaranya, program optimasi lahan (Oplah) untuk menjadi lahan produktif. Lahan dikonsentrasikan untuk meningkatkan produksi padi dan jagung. Lalu adanya program pendukungan daerah terhadap pusat yakni pembentukan Brigade Panhan (BP) dan petani milenial. (bin)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

17 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago