Categories: KALTARA

Rakernas Forsesdasi 2025, Pj. Sekprov Paparkan Perkembangan Program Strategis Nasional Di Kaltara

JAKARTA – Penjabat (Pj). Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. Bustan, S.E., M.Si menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) Tahun 2025, digelar di Hotel Grand Mercure Kemayoran Jakarta, Jumat (20/06/2025).

Dalam Rakernas Forsesdasi tersebut, Bustan memaparkan sejumlah perkembangan program strategis nasional yang ada di provinsi Kaltara.

Bustan menyampaikan saat ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara telah melakukan berbagai upaya dalam merealisasikan program strategis nasional tersebut, salah satunya Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

“Program MBG, kita sudah koordinasi dengan perangkat daerah pengampuh, dinas pendidikan, kemudian dinas pertanian terkait ketahanan pangan, serta dinas kesehatan terkait dengan gizi dari makanan tersebut,” kata Bustan.

“Dari Polda Kaltara juga berinisiasi menyiapkan lahan untuk pembangunan dapur umum,” sambungnya.

Tidak berhenti sampai disitu, ia menuturkan Pemprov Kaltara juga sudah mulai melakukan identifikasi kelayakan lahan untuk percepatan pembangunan dapur MBG. “Kami sudah melakukan mapping pemetaan lahan milik aset dinas sosial, yang bisa kita bangun untuk dapur umum,” tambahnya.

Bebernya, pada program strategis nasional lainnya seperti Sekolah Rakyat, Pemprov Kaltara telah menginisiasi lahan untuk pembangunannya yang berada di Gunung Sari, Kabupaten Bulungan.

“Lokasi tersebut jarak tempuhnya kurang lebih 20 menit dari Ibu Kota Tanjung Selor,” ujar Bustan.

Komitmen terhadap program strategis nasional ini tidak lepas dari arahan Gubernur Kaltara, Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., sebutnya Pemprov Kaltara sudah berkirim surat ke Kementerian Transmigrasi untuk melakukan proses administrasi terkait pembangunan Sekolah Rakyat, yang bahkan sudah melalui tahap verifikasi bersama Kementerian Sosial.

Kemudian program strategis nasional pada pemeriksaan kesehatan gratis termasuk dengan Sekolah Unggul Garuda, dikatakannya telah dilaksanakan di beberapa wilayah Kaltara.

“Sekolah unggul kita sudah siapkan lahan kurang lebih 8,4 hektare di Kota Baru Mandiri. Tugas kami melakukan sinkronisasi sesuai Asta Cita dan visi misi Gubernur Kaltara,” terang Bustan.

Melalui APBD perubahan tahun 2025 juga akan mendukung dan memprioritaskan program-program strategis nasional pemerintah pusat.

Lebih jauh, Bustan menyebutkan dalam upaya percepatan realisasi program strategis nasional tersebut, Pemprov Kaltara akan segera menindaklanjuti Rakernas Forsesdasi 2025 dengan menyelenggarakan Rakerda Sekda se-Kaltara.

Ungkapnya, Rakerda ini direncanakan pada hari Selasa, 24 Juni 2025 di Tanjung Selor. “Saya sudah instruksikan tadi kepada Kelapa Biro Organisasi untuk menghubungi Ketua Komisariat Sekda se-Kaltara yang diketuai Bupati Malinau,” imbuhnya.

Dalam Rakerda tersebut dihadiri Sekda se-Kaltara dan Biro Organisasi, juga akan menghadirkan Kepala Bagian Ekonomi, Badan Pusat Statistik, serta fasilitator BGN (Badan Gizi Nasional) di Kaltara.

Bustan menjelaskan pendistribusian MBG di Bumi Benuanta masih belum merata di semua wilayah. Dengan dilaksanakan Rakerda Sekda se-Kaltara bertujuan mengidentifikasi kendala saat pelaksanaan Program MBG di Kaltara, termasuk langkah-langkah solutif agar realisasinya lebih maksimal. (dkisp)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

13 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago