Categories: NUNUKANOLAHRAGA

Pererat Silaturahmi Pengurus, Perbasi Nunukan Gelar Bukber

NUNUKAN – Cabang Olahraga (Cabor) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Nunukan menggelar, acara buka puasa bersama dengan para pengurus termasuk pelatih di Cafe & Resto Sayn, Alun-alun Nunukan, Kamis (28/3/2025).

Agenda buka puasa bersama tersebut, juga bertujuan mempererat silaturahmi sesama pengurus Perbasi yang baru dengan para pelatih dalam rangka persiapan pekan olahraga mendatang. 

Dalam kesempatan itu, Ketua Perbasi Nunukan, Dharma Khohar mengaku, acara buka bersama tersebut, merupakan momen penting untuk meningkatkan kebersamaan serta semangat juang dalam dunia olahraga, terutama dalam mempersiapkan atlet menuju kompetisi besar tahun 2025 bahkan 2026 mendatang.

“Jadi selain silaturahmi, buka puasa bersama ini juga sebagai ajang untuk meningkatkan solidaritas, dalam rangka membangun prestasi olahraga dan semangat dalam menghadapi tantangan pada kompetisi mendatang, baik di tingkat daerah maupun nasional,” kata pria yang akrab disapa Dede tersebut. 

Dede mengaku, menghadapi event besar olahraga di Kaltara nantinya, cabor Perbasi Nunukan sudah mempersiapkan program latihan intensif guna memaksimalkan persiapan atlet-atlet yang akan berlaga di ajang bergengsi tersebut.

Dede tentu berharap, dengan persiapan yang matang, para atlet dapat meraih hasil maksimal nantinya, sehingga bisa meloloskan sebanyak mungkin atlet dari Kaltara khususnya Nunukan ke ajang yang lebih tinggi. 

“Kami optimis dengan persiapan matang yang telah disusun, serta dukungan dari berbagai pihak, atlet-atlet kita akan berusaha menunjukkan performa terbaiknya, untuk bisa kembali berkompetisi,” kata Dede

“Dan kami berharap masyarakat dapat terus mendukung dan mendoakan agar para atlet kita nantinya kembali bisa meraih prestasi maksimal dan mengharumkan nama baik Nunukan khususnya Kaltara,” tambah Dede. (adv)

Prabu

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

10 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

4 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

5 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago