Categories: NUNUKAN

Dinkes P2KB Nunukan Lakukan Skrinning Leptospirosis ke Petugas Pengangkut Sampah

NUNUKAN – Pelaksanaan Kegiatan Skrinning Leptospirosis bagi pengangkut sampah di Kabupaten Nunukan diselenggarakan Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Nunukan melalui Bidang Kesehatan Masyarakat.

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari mulai 15 hingga 16 November 2024 di Alun-alun Kabupaten Nunukan.

Diketahui, Leptospirosis adalah penyakit yang di sebabkan oleh bakteri leptospira yang dapat menular dari hewan ke manusia. Penyakit ini sering di temukan di daerah dengan curah hujan tinggi dan sanitasi yang buruk.

Leptospirosis merupakan bakteri leptospira yang di bawa oleh hewan penular dan dapat hidup dalam beberapa tahun di hewan tersebut tanpa menimbulkan gejala. Seperti dari urine tikus yang melepaskan bakteri leptospiraa dengan penularannya kepada manusia melalui kontak langsung dengan urine atau jaringan hewan yang terinfeksi.

Pengumpulan dan pengangkutan sampah adalah jenis pekerjaan dengan risiko terhadap gangguan kesehatan berupa penyakit yang berhubungan dengan pekerjaan karena terpapar sumber penyakit yang terkandung dalam sampah melalui kontak dengan pekerja.

Karna Penyakit Leptospirosis dapat menimbulkan wabah atau Kejadian Luar Biasa (KLB), Maka Perlu dilakukan skrinning Leptospirosis bagi petugas pengangkut sampah di karenakan yang sering terpapar adalah orang-orang yang sering berpapasan dengan tikus dan hewan yang terinfeksi bakteri Leptospirosis.

Hasil skrinning kesehatan ini pada hari pertama terdapat 50 orang petugas pengangkut sampah dan hari kedua terdapat 50 orang petugas pengangkut sampah dan semua hasilnya negatif.

Harapannya dengan adanya pelaksanaan skrinning leptosipirosis akan menjadikan keamanan kepada petugas pengangkut sampah wilayah Kabupaten Nunukan.(adv)

Prabu

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

17 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago