Categories: BULUNGANKALTARA

Kapolda Terima Kepulangan Iptu Dr. Fitra Ramadhan dan Bripka Acep Bagus Setyo Pambudi dari Satgas Garuda Bhayangkara FPU 5 Minusca

TANJUNG SELOR – Kapolda Kalimantan Utara, Irjen Pol Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., menerima kedatangan dua personel Polda Kaltara yang telah selesai menjalankan tugas internasional di Republik Afrika Tengah, pada Selasa, (5/11/2024) di ruang kerjanya.

Iptu Dr. Fitra Ramadhan dan Bripka Acep Bagus Setyo Pambudi, keduanya anggota Satgas Garuda Bhayangkara FPU 5 Minusca, telah menjalankan penugasan selama satu tahun atau 385 hari dalam misi perdamaian PBB.

Selama penugasan, Iptu Dr. Fitra Ramadhan dipercaya sebagai Kepala Seksi Kesehatan, bertanggung jawab atas pelayanan kesehatan bagi anggota Satgas. Sementara itu, Bripka Acep Bagus Setyo Pambudi mengemban tugas sebagai perawat serta personel di pleton SWAT, memberikan dukungan taktis dalam operasi keamanan.

Kini, setelah menyelesaikan tugas mulia di Afrika Tengah, kedua personel tersebut kembali mengemban peran mereka di lingkungan Polda Kalimantan Utara. Iptu Dr. Fitra Ramadhan akan bertugas di Biddokes Polda Kaltara, sementara Bripka Acep Bagus Setyo Pambudi akan melanjutkan tugas di Satbrimobda Polda Kaltara.

Kapolda Kalimantan Utara, Irjen Pol Hary Sudwijanto, menyampaikan apresiasinya atas dedikasi dan profesionalisme yang ditunjukkan oleh kedua personel selama bertugas di luar negeri.

Ia juga berharap pengalaman mereka dalam misi perdamaian dapat menjadi inspirasi bagi rekan-rekan lainnya dalam meningkatkan pelayanan dan pengabdian di wilayah Kalimantan Utara.

“Pengalaman mereka di kancah internasional tentunya menjadi kebanggaan bagi kita semua. Semoga mereka terus memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat Kalimantan Utara,” ujar Kapolda. (hmspolda)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

17 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago