Categories: NUNUKAN

Maksimalkan Produksi Pertanian, DKP Kabupaten Nunukan Bangun 90 Lebih Jalan Usaha Tani

NUNUKAN – Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKP) Kabupaten Nunukan terus memaksimalkan peningkatan hasil pertanian. Upaya yang dilakukan yakni membuat membangun jalan tani. Hal ini bertujuan untuk memudahkan transportasi dan aksesibilitas ke lahan pertanian.

Kepala DKP Nunukan, Muhtar menyampaikan  melalui APBD Pemkab Nunukan mengalokasikan Rp 12 Miliar untuk pengerjaan pembangunan 90 paket jalan usaha tani yang tersebar di kecamatan se Kabupaten Nunukan.

“Untuk mempermudah dan meningkatkan produktivitas petani kita, dalam kegiatan pertaniannya, pemerintah Kabupaten Nunukan membangun dan melakukan peningkatan jalan usaha tani, yang dibangun hampir merata di kcamatan-kecaamatan seperti Sei Menggaris, Sebatik, dan Krayan,” ucap Muchtar, Kamis (10/10/2024).

Menurut Muhtar, sebelumnnya DKP telah menganggarkan melalui APBD murni hanya 40 lebih paket pembanguan jalan tani, namun melalui APBD Perubahan, kita kembali mendapatkan tambahan paket kurang lebih 40, sehingga kini totalnya menjadi 90 lebih paket.

“Tambahan tersebut 30 persennya termasuk dari dana pokir Anggota Dewan. Untuk pagu per paket kegiatan pengerjaan jalan usaha tani tersebut dana yang dialokasikan rata-rata Rp200 juta, sementara untuk progres pekerjaannya secara keseluruhan mencapai hampir 50 persen,” ujarnya.

Muhtar berharap dengan dibangunnya jalan usaha tani ini dapat memperlancar dan meningkatkan produktifitas para petani, serta masyarakat disekitar juga akan merasa dipermudah karena jalan sekitar lahan pertanian yang sudah diperbaiki maupun dibangun.

“Kita harapkan dengan dibangunnya jalan ini dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan pertanian atau perkebunan kedepannya, jalan jadi lebih cepat, mudah, dan menyenangkan, dapat memangkas ongkos pengangkutan hasil panen dari sawah atau kebun ke rumah, serta untuk mengoptimalkan produksi,” tutupnya. (adv)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

19 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago