Categories: NUNUKANPOLITIK

Dokumen Perbaikan Diserahkan Bapaslon

NUNUKAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nunukan menerima penyerahan berkas perbaikan dari tiga bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Nunukan pada Minggu (8/9). Perbaikan itu dilakukan usai KPU memberikan waktu perbaikan.

Komisioner KPU Nunukan Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Nunukan, Abdul Rahman menyampaikan pada Sabtu (7/9) pihaknya telah menerima surat pemberitahuan terkait jadwal penyampaian dokumen perbaikan melalui masing-masing LO bapaslon.

“Sesuai jadwal pemberitahuan, mereka datang untuk menyampaikan berkas perbaikan. Hari ini hari terakhir batas waktu penyampaian dokumen perbaikan. Waktunya sampai pukul 23.59 WITA,” ucap Rahman.

Lebih lanjutnya disampaikan hingga pukul 14.00 WITA, pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap kebenaran maupun kesesuaian berkas perbaikannya. “Jika telah selesai, kami terbitkan lagi tanda terima, sama seperti saat pendaftaran kemarin,” jelasnya.

Setelah menerima berkas dokumen perbaikan, dia menegaskan akan kembali melakukan verifikasi adminitrasi terhadap dokumen perbaikan hingga 22 September nanti.

Untuk diketahui, pada 5 September 2024, KPU memberikan penyampaian hasil verifikasi admintrasi terhadap berkas maupun dokumen ketiga pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Nunukan.

Hasilnya, masih ada yang belum memenuhi syarat. KPU pun memberikan waktu perbaikan kepada tiga pasangan calon tersebut untuk melengkapi syarat administrasi pencalonannya hingga tanggal 8 September 2024.

Diketahui, bapaslon yang mendaftar KPU sebanyak tiga bapaslon. Sejak dibuka pada 27 Agustus hingga 29 Agustus 2024. Pendaftar pertama, H. Basri-H. Hanafiah yang mendaftar pada 27 Agustus. Kedua, H. Andi Akbar – Serfianus yang mendaftar 28 Agustus dan H. Irwan Sabri-Hermanus yang mendaftar 29 Agustus. (*)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

17 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago