Categories: KALTARANUNUKANPOLITIK

DPC Gerindra Nunukan Serahkan Dukungan ke Andi Akbar-Serfianus

NUNUKAN – Dukungan untuk pasangan bakal calon Bupati Nunukan H. Andi M. Akbar Djuarzah,SE., MM dan Wakil Bupati Nunukan Serfianus, S.IP., M.Si terus mengalir. Teranyar, DPC Gerindra Nunukan menyatakan dukungan ke pasangan ini.

Ketua DPC Gerindra Nunukan Hj. Nursan menyampaikan DPC Gerindra secara resmi menyatakan sikap dukungan di Pilkada 2024. Dukungan DPC Gerindra dipercaya ke Andi Akbar-Serfianus.

“Dengan ini DPC Gerindra memberikan dukungan kepada pasangan H. Andi M. Akbar Djuarzah,SE., MM dan Wakil Bupati Nunukan Serfianus, S.IP., M.Si,” ucap Ketua DPC Gerindra Nunukan, Hj. Nursan, Minggu (11/8).

Dengan dukungan ini, ia menegaskan para kader dan simpatisan DPC Gerindra Nunukan untuk memenangkan pasangan H. Andi M. Akbar Djuarzah,SE., MM dan Wakil Bupati Nunukan Serfianus, S.IP., M.Si.

“Seluruh kader, simpatisan dan relawan Gerindra, DPP Gerindra menginstruksikan menjalankan keputusan yang disampaikan untuk memenangkan pasangan H. Andi Akbar-Serfianus di Pilkada,” pesannya.

Sementara, H. Andi M. Akbar Djuarzah,SE., MM usai menerima rekomendasi dukungan Gerindra mengungkapkan rasa bangga. Sebab, dengan dukungan ini menjadi modal kekuatan untuk berjuang bersama di Pilkada 2024.

“Besar harapan kita semua, kader, tim, simpatisan dan relawan bergerak bersama, kompak dan solid bergandengan tangan untuk pemenangan Andi Akbar dan Serfianus,” jelasnya.

Penyerahan dukungan ke H. Andi Akbar disaksikan para pengurus hingga penasehat DPC Gerindra. Diantaranya, Ketua Dewan Penasehat DPC Gerindra Nunukan H. Ali Karim, H. Herman Baco, H. Dg Magawe anggota Dewan Penasehat Dewan Pembina DPC Gerindra, Bendahara Umum DPC Gerindra H. Nurwadi, Wakil Ketua DPC Gerindra Rustam Jaya. (mwa)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

18 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago