Categories: KALTARANUNUKAN

Suksesnya Perayaaan HUT Nunukan di Kecamatan Tulin Onsoi, Sembakung, Sebuku, dan Kecamatan Sei Menggaris

NUNUKAN – Bupati Nunukan, Hj. Asmin Laura Hafid merasa sangat bersyukur dan bangga karena semua pihak bisa bergotong royong, saling rukun dan kompak mendukung acara, terlebih dirinya sangat senang sekali, karena masyarakat di wilayah 4, seluruhnya bisa terhibur atas Perayaan HUT Nunukan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Bupati Laura saat menutup rangkaian kegiatan perayaan hari ulang tahun Kabupaten Nunukan ke 25 tahun 2024 di lapangan Sepakbola Desa Sanur, Kecamatan Tulin Onsoi, Sabtu (26/07).

Bupati Laura mengapresiasi panitia penyelenggara, sponsor, dan seluruh stakeholder atas kerja keras dan kerja ikhlasnya menyukseskan kegiatan tersebut dalam rangka memeriahkan perayaan HUT Kabupaten Nunukan yang ke 25 Tahun.

Lanjut dikatakannya, perayaan HUT Kabupaten Nunukan yang ke 25 tahun ini dilaksanakan sedikit berbeda dari tahun tahun sebelumnya.”Tahun lalu perayaan hanya dilaksanakan di pulau Nunukan saja, untuk tahun 2024 ini diadakan di beberapa wilayah kecamatan, seperti Nunukan, Sebatik, Tulin Onsoi, Lumbis dan Krayan. Ini membuktikan bahwa kemeriahan HUT Nunukan tidak hanya bisa dirasakan masyarakat kita yang ada di Pulau Nunukan saja, tetapi kemeriahan ini bisa dirasakan oleh masyarakat kita yang berada jauh di pelosok”, ujarnya.

Peringatan HUT Kabupaten Nunukan yang ke 25 ini, menurut Bupati menjadi momentum bagi masyarakat untuk merefleksikan pentingnya terus menunjukkan ras cinta yang kuat untuk Kabupaten Nunukan.

“Maka yang terpenting, dalam momentum ini kita terus memperkuat rasa cinta, terus bergandengan tangan masyarakat bersama Pemerintah Daerah demi terwujudnya Nunukan yang semakin maju dan sejahtera. Jangan sampai terjadi hal – hal yang dapat memecah belah masyarakat, mari kita bergandengan tangan, mari kita satukan niat dan tujuan membangun kabupaten Nunukan yang maju dan sejahtera”, pungkasnya.

Pelaksanaan kegiatan Perayaan HUT Kabupaten Nunukan yang ke 25 Tahun 2024 di wilayah Kecamatan Tulin Onsoi, Sembakung, Sebuku dan Sei Manggaris ini diisi dengan lomba – lomba seperti Turnamen Bola Volly, Lomba Busana Daur Ulang, Lomba Karaoke, Lomba Tari Tradisional, Lomba Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dan diakhiri dengan Lomba Gerak Jalan Indah. (adv)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

19 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago