NUNUKAN – Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid membuka secara resmi pelatihan khatib yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan tahun anggaran 2024. Pelatih yang diikuti guru, alim ulama, dan ustad berlangsung di ruang rapat lantai I Kantor Bupati Nunukan, Rabu (24/7/2024).
Adapun maksud dan tujuan kegiatan ini diselenggarakan untuk meningkatkan kapasitas, pengetahuan, pemahaman dan wawasan para khatib dalam melaksanakan tugasnya. Khususnya dalam pelaksanaan salat Jum’at.
Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Nunukan, Bupati Laura pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada panitia pelaksana dan semua peserta pelatihan khatib. Terselenggaranya kegiatan itu dalam rangka mewujudkan masyarakat Nunukan yang maju, adil, dan sejahtera serta memiliki karakter profesional religius.
“Saya ucapkan selamat datang kepada para peserta pelatihan, para guru, para alim ulama, dan para ustad, yang nantinya mengajarkan ilmu kepada calon-calon khatib kita di Kabupaten Nunukan”, ucap Laura.
Lanjut Bupati Laura mengatakan pelatihan penguatan kapasitas para khatib ini sangat bermanfaat. Mengingat peran dan kedudukan khatib yang selalu berinteraksi dengan masyarakat dalam menyampaikan pesan-pesan keagamaan khususnya agama Islam melalui pembinaan spiritualitas keagamaan kepada masyarakat.
“Saya berharap melalui kegiatan ini dapat membentuk karakter calon-calon pemimpin kita ke depan dan bisa diterapkan kepada anak-anak dan generasi muda sebagai calon pemimpin ke depan”, tutupnya. (adv)
TANJUNG SELOR –Anggota DPRD Kaltara Jufri Budiman menegaskan pentingnya pelatihan dan pembinaan usaha bagi masyarakat,…
TANJUNG SELOR – DPRD Kaltara menilai penanganan berbagai kasus kekerasan di daerah masih memerlukan langkah…
TANJUNG SELOR – DPRD Kaltara mendorong percepatan digitalisasi layanan pemerintahan untuk menekan potensi kebocoran Pendapatan…
TANJUNG SELOR – Anggota DPRD Kaltara, Adi Nata Kusuma mendesak Pemprov Kaltara untuk memperkuat program…
TANJUNG SELOR – Ketua DPRD Kaltara Achmad Djufrie menegaskan bahwa setiap perusahaan yang berinvestasi di…
TANJUNG SELOR – Anggota DPRD Kaltara, Herman menegaskan agar penyusunan anggaran tahun 2026 mengacu pada…