Categories: KALTARANASIONALUMUM

Sukses Pengembangan Kompetensi ASN, Kaltara Sabet Penghargaan dari Kanreg VIII BKN

BEKASI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) berhasil meraih piagam penghargaan dari Kantor Regional (Kanreg) VIII Badan Kepegawaian Nasional (BKN).

Penghargaan itu diberikan dalam acara Rapat Koordinasi se-Wilayah Kerja Kantor Regional VIII BKN di Bekasi, Senin (24/6).Plt.

Kepala BKD Kaltara, Andi Amriampa, S.Sos., M.Si mengungkapkan penghargaan yang diterima ialah Terbaik I (Pertama) dengan kategori Instansi Yang Berkomitmen Dalam Pengembangan Kompetensi Berbasis Sistem Terintegrasi SIASN se-Wilayah Kerja Kantor Regional VIII BKN Tahun 2024.

“Alhamdulillah, untuk wilayah Kamreg VIII BKN, Kaltara yang tertinggi untuk ASN yang mengikuti program BKN terkait dengan pengembangan kompetensi ASN,” kata Andi Amriampa.

Menurutnya ada beberapa kategori penilaian yang dilaksanakan BKN, tapi Pemprov Kaltara yang berhasil mendapat penilaian tersebut, penilaian tersebut yaitu menjadi salah satu instrumen pelaksanaan sistem Merit.

Pelaksanaan kegiatan pengembangan kompetensi ASN berbasis sistem terintegrasi SIASN beberapa waktu lalu telah berhasil mendongkrak sistem Merit Pemprov Kaltara menjadikan nilai “BAIK”.

“Kalau sebelumnya nilainya kurang, pada tahun ini nilainya sudah masuk ke kategori baik,”ujarnya.

Berdasarkan sistem Merit Pemprov Kaltara mendapat total bobot nilai sebesar 254 poin, dengan indeks nilai 0,62, sehingga mendapatkan kategori “BAIK”. Ia menilai, keberhasilan yang didapat ini tidak luput dari hasil kerja keras seluruh jajaran yang sudah berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan dan peningkatan yang baik dalam manajemen ASN.

Kendati demikian Andi Amriampa menegaskan yang lebih penting dan utama sebenarnya penerapan manajemen talenta untuk mendukung terlaksananya sistem Merit tersebut.

“Sebenarnya hasil pengembangan kompetensi itu sudah masuk sebagai Data Manajemen Talenta Nasional karena itu sistem sudah terintegrasi, harapannya ASN Kaltara dapat mengikuti itu dan terpetakan,” tuntasnya.

Dalam kegiatan Rakor ini turut dihadiri BKD/ BKPSDM/BKPP seluruh provinsi kabupaten/kota se-wilayah Kanreg VIII BKN yang terdiri dari Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Utara.(dkisp)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

18 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago