Categories: UMUM

Bupati Ajak Sukseskan Tarkam Kemenpora RI di Perbatasan

NUNUKAN – Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) Kemenpora RI di Kabupaten Nunukan dijadwalkan berlangsung pada 28 – 30 Juni mendatang. Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid SE., MM., PhD mengajak seluruh lapisan masyarakat di tingkat kecamatan untuk berpartisipasi pada kejuaraan ini.

“Saya mengajak kepada seluruh lapisan untuk berpartisipasi dan mensukseskan Tarkam 2024 yang merupakan program dari Kemenpora RI,” ucap bupati menyampaikan ajakan.

Kejuaraan Tarkam 2024 berlangsung di kurang lebih 100 kabupaten/kota se-Indonesia. Tahun ini, Kabupaten Nunukan menjadi salah satu kabupaten yang ditunjuk menggelar kejuaraan ini.

Ketua Panitia Kejuaraan Tarkam 2024 Kemenpora RI di Nunukan, Asmar Anastasia menjelaskan, 4 cabang olahraga yang akan dipertandingkan yakni Bulu Tangkis, Bola Voli, Lari dan Senam.

“Target utama pada kejuaraan ini adalah tim atau peserta dari perwakilan kecamatan se-Kabupaten Nunukan. Alhamdulillah, ibu bupati telah membantu mengkomunikasikan ini ke tingkat kecamatan,” ucap Asmar.

Pendaftaran peserta Kejuaraan Tarkam 2024 Kemenpora RI telah dibuka sejak 20 Mei lalu sampai dengan 20 Juni mendatang. Even Kemenpora RI bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Nunukan ini, didukung sepenuhnya oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nunukan, Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Nunukan dan Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Nunukan. (tim)

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

20 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago