Categories: KALTARANUNUKAN

Pemkab Nunukan Teken MoU Bersama BPOM Tarakan

NUNUKAN – Penandatangan Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan bersama Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Tarakan, Kamis (8/3/2024).

MoU ini ditandatangani Kepala Balai Pengawasan Obat dan Makanan Tarakan Herianto Baan selalu Pihak Kesatu dan Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid Selaku Pihak Kedua. Dalam MoU tersebut berisi tentang pengawasan obat dan makanan terpadu di Kabupaten Nunukan.

Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid menyampaikan adapun maksud ditandatanganinya MoU ini sebagai pedoman untuk meningkatkan kemitraan dalam pengawasan obat dan makanan yang terpadu. Serta, berdasarkan asas kesetaraan , niat baik, saling membantu, saling menguntungkan dan perlakuan secara adil.

Beberapa poin tujuan Nota Kesepakatan yang dilakukan kesatu meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengawasan obat dan makanan. Kedua,

meningkatkan kapasitas fasilitas produksi, fasilitas distribusi, dan fasilitas pelayanan kefarmasian agar dapat memenuhi ketentuan cara produksi, cara distribusi, dan pelayanan kefarmasian yang baik.

“Ketiga, meningkatkan keamanan, mutu dan gizi pangan hasil industri pangan dan industri rumah tangga pangan,” ucap Hj. Asmin Laura Hafid.

Selanjutnya, meningkatkan efektivitas pelaksanaan program keamanan obat dan makanan yang meliputi. Program Pengawasan Keamanan Pangan Jajanan Anak Sekolah, Program Desa Pangan Aman, Program Pasar Aman Berbasis Komunitas, Program Pemberantasan Obat Ilegal dan Penyalahgunaan Obat dan Program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Sadar Pangan Aman (GERMAS SAPA).

Kelima, meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam pembinaan dan pengawasan keamanan obat dan makanan.

“Dan terakhir meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat dalam memilih produk obat dan makanan yang aman, berkhasiat/bermanfaat, dan bermutu sebagai salah satu upaya pemberdayaan konsumen,” tutupnya.

Wira

Recent Posts

Pemprov Kaltara Himbau PT. KIPI Serap Tenaga Kerja Lokal

TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara)…

15 jam ago

Pemprov Teken Kerjasama Kementerian PPPA, Perkuat Sinergi Program Perlindungan Perempuan dan Anak

TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum menyambut kunjungan…

5 hari ago

Panen Padi Capai Target, Komitmen Penuh Pemerintah Mendukung Swasembada Pangan Nasional

BULUNGAN - Realisasi hasil panen padi tahun 2025 Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) khususnya pada Kabupaten…

6 hari ago

Prof Yuddy Chrisnandi: Gubernur Harus Searah dengan Program Pemerintah Pusat

Gubernur atau kepala daerah tingkat provinsi adalah merupakan instrumen kelembagaan pembangunan yang merupakan kepanjangan Pemerintah…

1 minggu ago

TBM PADU dan TBM GUPER Gelar Outbound Petualangan Literasi di Alam Terbuka

SEBATIK - Kegiatan outbound Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dengan mengusung tema "Membaca Bumi, Merawat Lingkungan"…

1 minggu ago

Fun Run Energi Baru A.07 Dinilai Berpotensi Dorong Pembinaan Atlet Lari Lokal

NUNUKAN – Kegiatan Fun Run Energi Baru A.07 yang digelar di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu…

4 minggu ago